Bu Curhat Dong!! Giat Polwan di Desa Pardinggaran Dalam Rangka Menyambut HUT POLWAN RI ke 75 Tahun

  • Aug 09, 2023
  • Admin Pardinggaran
  • Hiburan

Selasa, 08 Agustus 2023, Jajaran Polisi Wanita dari Kesatuan Polisi Resort Toba mengunjungi Desa Pardinggaran untuk memberikan penyuluhan serta mendengarkan keluhan masyarakat.

Menyambut HUT POLWAN RI ke 75 Tahun, Polisi Wanita dari Kepolisian Resort Toba melakukan kunjungan ke beberapa desa yang ada di Kabupaten Toba, salah satunya Desa Pardinggaran Kecamatan Laguboti. Melalui Pemerintah Desa, beberapa masyarakat dikumpulkan untuk dapat mengikuti giat Curhat Bersama Polwan yang dilaksanakan di Dusun 2 Pardinggaran Dolok Desa Pardinggaran.

Oleh ibu Manotas Indah, S.H selaku Koordinator Polwan di Polres Toba terkait giat curhat bersama polwan ini menyampaikan informasi kepada masyarakat terutama orangtua untuk turut terlibat dalam memantau dan menjaga anak-anaknya dari potensi tindak kejahatan yang bisa dengan mudah di dapat dari media sosial yang diakses melalui gagdet masing-masing. Menanggapi himbauan tersebut, masyarakat antusia bertanya bagaimana untuk bisa menjaga anak di era saat ini, serta bagaimana untuk lebih peka mengetahui kondisi anak di era gempuran digitalisasi.

Sosialisasi yang diberikan sangat berdampak positif bagi masyarakat Desa Pardinggaran, dengan adanya kegiatan ini diharapkan peran orangtua dapat lebih dekat dengan anak-anaknya agar dapat menghindari potensi-potensi tindak kejahatan yang bisa datang dari arah manapun.

Diakhir kegiatan, terdapat generasi dari Desa Pardinggaran yang mengungkapkan bahwa dirinya bercita-cita untuk menjadi Polisi Wanita. Semoga harapannya dibantu dengan usaha dan doa untuk dapat terwujud. (redaksi)